Jumat, 03 Juni 2011

Aqua Submersible Watercraft


Desainer Korea Sungchul Yang and Woonghee Han berpikir kita akan hidup di "waterworld" dalam waktu yang tidak terlalu lama lagi, maka dari itu mereka menciptakan Aqua. Ini adalah konsep desain kapal selam mini untuk satu orang yang dapat mangambang seperti motor boat dan juga bisa menyelam layaknya kapal selam.
Desainnya yang seperti lumba2 memenangkan 2008 Silver Idea Design Award, maka bisa dipastikan kedua mahasiswa University of Seoul ini telah melakukan hal yang benar. Tidak disebutkan mengenai sumber tenaga dari kendaraan ini, namun kita berharap kita telah berhasil menciptakan kapal selam bertenaga listrik yang super cepat sebelum akhirnya kendaraan seperti ini harus dibuat.

Aqua Submersible Watercraft

Alfa Romeo Bertone BAT 11


Seberapa jauh pun mobil konsep diciptakan tidak akan sefuturistik mobil ini. Alfa Romeo Bertone BAT 11 seperti mobil konsep yang muncul langsung dari film sci-fi. Namun kendaraan ini benar2 ada, dan benar2 akan diproduksi meskipun hanya limited edition. Mungkin hanya 25 sampai 50 mobil saja yang diproduksi dan harganya dapat dipastikan lebih mahal dari rumah anda. Mobil ini benar2 mengagumkan, lihat saja garis body-nya dan ban-nya, tidak ada detail mengenai mesin dan performa mobil ini, namun karena ini Alfa Romeo bisa dipastikan bahwa performa mobil ini tidak akan "biasa saja". Mobil ini akan menjadi mobil yang unik dan impresif untuk dikendarai.

HUVO Electric Vehicle Concept


Expo Design Engineering & Manufacturing Solutions di Jepang baru2 ini telah mengungkap generasi baru dari kendaraan elecric yang diberi nama HUVO. Dikembangkan oleh Topia Corp., kendaraan konsep berpenumpang tunggal ini terbuat dari alumunium alloy dan carbon fiber, dengan bahan seperti ini sasis kecil pada kendaraan ini akan tahan terhadap kecelakaan. HUVO merupakan solusi sempurna untuk penghuni kota masa depan yang "irit" lahan.

Kamis, 02 Juni 2011

Space Elevator,Tangga Menuju Bintang


Space elevator atau Tangga Luar angkasa adalah seperti lift yang sangat tinggi dari bumi menuju ke orbit bumi di luar angkasa, 35.000 kilometer tingginya. Dengan lift ini perjalanan ke orbit bumi akan menjadi lebih mudah, dan murah. 
Banyak orang berharap, bahwa program ruang angkasa yang tadinya berhenti sampai di bulan karena sangat mahal, akan bisa dimulai lagi. Dan mungkin impian manusia untuk pergi ke Mars, akan terwujud.

Lift ini awalnya hanya berupa khayalan, tapi ternyata dengan ditemukannya sebuah teknologi baru, hal ini menjadi sangat memungkinkan diwujudkan. Teknologi itu adalah Carbon nanotube, material baru yang dikatakan lebih kuat dari intan dan lebih ringan dari baja.

Hal ini nantinya akan memungkinkan dimulainya era baru dalam penjelahajan ruang angkasa.

Era-Era Manusia Super,Rekayasa Genitika


“Human genetic engineering has the potential to change human beings' appearance, adaptability, intelligence, character, and behaviour. It may potentially be used in creating more dramatic changes in humans”.
Wikipedia Genetic Engineering.

Manusia telah berhasil memetakan gennya dalam proyek raksasa “The Human Genome Project”. Dengan data ini manusia mempunyai peta informasi untuk mengeksplorasi fungsi dan potensi dari tiap gen dalam tubuh manusia. Mulai dari gen yang menentukan bentuk fisik manusia, gen penyebab kanker, gen yang membentuk ingatan, gen yang menciptakan kecerdasan, bahkan gen khusus yang mengatur proses penuaan.

Ini nantinya akan memungkinkan dilakukannya rekayasa genetika untuk menciptakan manusia-manusia masa depan yang sangat unggul. Manusia dengan kesehatan sempurna, terbebas dari penyakit, berumur lebih dari 100 tahun dan mempunyai kecerdasan mendekati genius.

Bayangkan bila manusia menemukan gen spesial yang membuat Einstein menjadi genius. Lalu gen itu bisa ditransfer ke seluruh umat manusia. Atau keunggulan fisik David Beckham, atau bahkan kharisma John F. Kennedy.

Tapi rekayasa genetika tidak hanya untuk manusia, tapi juga bisa untuk tumbuhan dan hewan ternak. Rekayasa genetika bisa menciptakan padi dan gandum jenis baru dengan hasil panen yang berkali-kali lipat. Kita juga bisa menciptakan daging sapi yang lebih empuk dan gurih. Kita bahkan juga bisa menciptakan tanaman dan hewan konsumsi dengan nilai gizi yang unggul.

Pesawat Jet Merek Scram Jet


Scramjet akan menjadi salahsatu revolusi terbesar dalam sejarah transportasi dunia. Pesawat tempur tercanggih di dunia sekarang, F/A-22 Raptor milik Amerika berkecepatan maksimal Mach 2, atau 2 kali kecepatan suara. Pesawat penumpang Scramjet, akan membawa anda terbang dengan kecepatan 10 kali kecepatan suara, Mach 10.
Penerbangan dari New York ke Tokyo yang sekarang ditempuh dalam waktu 18 jam yang panjang dan melelahkan, akan ditempuh Scramjet, hanya dalam 120 menit.

Scramjet tidak perlu memakai bahan bakar roket biasa yang mahal dan berat, bahan bakarnya menggunakan hidrogen cair yang dicampur penyedotan oksigen langsung dari atmosfer (air-breathing scramjet engine). Pembakaran hidrogen dan oksigen pada kecepatan supersonik inilah yang akan mengakselerasikan kecepatannya.

Ini akan membuat penerbangan dari satu tempat ke tempat lain di seluruh dunia menjadi super cepat.

Jubah Menghilang Harry Potter


“The announcement last November of an "invisibility shield," created by David R. Smith of Duke University and colleagues, inevitably set the media buzzing with talk of H. G. Wells's invisible man and Star Trek's Romulans”.
MIT Technology Review

Hanya beberapa tahun yang lalu, seluruh ilmuwan ternama dunia masih yakin bahwa tidak ada satupun material di dunia ini yang bisa membuat manusia menghilang. Itu benar-benar tidak mungkin, karena itu melanggar semua hukum alam yang diketahui manusia. Tapi mereka semua salah..
Metamaterial, menjadi salahsatu bahan yang ramai dibicarakan. Bahan ini bisa membuat sesuatu, menjadi tidak terlihat. Sebuah baju yang menggunakan teknologi ini bisa membuat pemakainya ”menghilang”, seperti jubah ajaib dalam ”Harry Potter”. 

Sebuah pesawat tempur dengan bahan metamaterial akan jadi tidak terlihat, bukan sekedar tidak terlihat radar seperti teknologi ”Stealth”, tapi benar-benar tidak terlihat mata seperti alatcloaking device dalam Star Trek.

Ini bisa dilakukan misalnya dengan menciptakan material artifisial yang mampu membelokkan radiasi elektromagnetik, demikian pula dengan cahaya, yang pada dasarnya adalah radiasi elektromagnetik. Bahannya bisa seperti timah dan plastik yang diatur dalam struktur pola tertentu.

Metamaterial akan membelokkan cahaya, mengelilingi obyek yang diselimutinya dan berkumpul kembali di ujungnya, seperti air sungai mengelilingi sebuah batu. Dalam penelitian terakhir di Perdue University mereka menggunakan jarum-jarum khusus yang akan membelokkan cahaya melampaui obyek yang diselubungi sementara obyek di belakangnya akan terlihat.

Material ini sedang diteliti di seluruh dunia termasuk di MIT, University of California Berkeley, Duke University, dan Caltech di LA.